Klinik Manuskrip, Bekali Mahasiswa Tentang Pengetahuan Pembuatan Artikel

Farmasi UGM – Untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam publikasi karya ilmiah,  Program Studi Magister Manajemen Farmasi (MMF) menyelenggarakan Klinik Manuskrip artikel ilmiah pada tanggal 14 Januari 2020 bertempat di gedung unit IX, Fakultas Farmasi UGM. Kegiatan ini merupakan wujud dukungan dari Prodi MMF untuk membekali mahasiswa dalam hal kesiapannya untuk memublikasikan artikelnya ke jurnal ilmiah. Seperti diketahui, publikasi artikel pada jurnal ilmiah merupakan salah satu syarat kelulusan bagi para mahasiswa pascasarjan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa Magister Manajemen Farmasi angkatan 2018/2019  yang sedang menyelesaikan penelitian tesisnya.

Kegiatan ini dilaksanakan sehari penuh, dimulai dengan penjelasan tentang jenis artikel ilmiah, praktek penyiapan artikel ilmiah, pemilihan jurnal yang sesuai, dan diakhiri dengan submit artikel. Kegiatan ini mendapat apresiasi yang sangat baik dari para peserta dan semua tahapan kegiatan diikuti secara antusias. Sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut adalah Dr. Susi Ari Kristina, M.Kes., Apt. dan Dr. Anna Wahyuni Widayati, MPH., Apt. dari Fakultas UGM. (Humas FA/ AR)

Leave A Comment

Your email address will not be published.

*